Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) dan Pendidikan dan Pelatihan Khusus (Diklatsus) TBM

 

Mahasiswa yang mengikuti TBM Baswara Prada wajib mengikuti alur kaderisasi yang sudah ditetapkan untuk menjadi anggota. Kegiatan ini mencakup pelatihan kognitif, mental dan fisik yang dilaksanakan setiap hari Sabtu atau Minggu di dalam Kampus agar tidak menggangu proses perkuliahan. Selain pelatihan peserta juga dilatih sikap profesionalismenya dalam menjalankan tugas, sikap peduli sesame, kekeluargaan, dan meningkatkan kemampuan berkomunikasi dengan masyarakat sekitar. Materi yang diberikan pada kegiatan Diklatsar berupa pelatihan kegawatdaruratan medis dibarengi dengan simulasi tindakan medis yang diberikan oleh dokter spesialis yang berkompeten dibidangnya Hasil dari pelatihan ini agar mahasiswa lebih tanggap dan sigap saat turun ke lapangan untuk menberikan pertolongan medis. Diklatsar diadakan selama tujuh kali pertemuan dengan materi yang diberikan dari hari pertama yaitu initial assessment and basic life support dan advanced trauma life support, trauma muskuloskeletal, resusitasi cairan dan syok, basic surgical skill dan farmakologi kegawatdaruratan, intoksikasi dan envenomasi, trauma lingkungan dan evakuasi medis darat dan pada pertemuan terakhir diberikan materi management disaster dan pengenalan organisasi unit PTBMMKI. Akhir dari kegiatan diklat mahasiswa dapat terjun langsung ke dalam masyarakat sebagai tim bantuan medis yang professional.